Media Informasi Pemuda Peduli Dhuafa Gresik (PPDG) || Website: www.pemudapedulidhuafa.org || Facebook: Pemuda Peduli Dhuafa Gresik || Twitter: @PPD_Gresik || Instagram: Pemuda Peduli Dhuafa Gresik || Email: ppd.gresik@gmail.com || Contact Person: 0838-3199-1684 || Nomor Rekening: 0335202554 BNI a.n. Ihtami Putri Haritani || Konfirmasi Donasi di nomor telepon: 0857-3068-6830 || #SemangatBerkarya #PPDGresik

Selasa, 24 Juni 2014

Sambut Ramadhan: Say No to Black Campaign!

Bulan suci Ramadhan semakin dekat, tinggal hitungan hari saja. Sebelum memasuki bulan yang suci ini hendaklah kita sudah mempersiapkan diri untuknya. Mari mulai tinggalkan atau setidaknya menggurangi perbuatan-perbuatan maksiat yang sering kita lakukan baik sadar maupun tidak sadar. Mari mulai meninggalkan penyakit hati seperti ghibah, fitnah, dsb., apalagi bagi kita yang saat ini menjadi bagian dari pendukung salah satu capres pasti sering melakukan perbuatan dosa ini, baik kita sadari maupun tidak. Mari mulai tingkatkan ibadah, seperti memperbanyak puasa sunah, sedekah, meningkatkan kualitas sholat dsb. Menurut ustadz yang pernah saya dengar dan beberapa referensi yang pernah saya baca, setidaknya ada 4 persiapan yang harus kita lakukan sebelum memasuki Bulan Ramadhan ini:

1. PERSIAPAN RUHIYAH

Persiapan ruhiyah menyangkut persiapan hati kita untuk menyambut Ramadhan. Kita perlu bersihkan hati dari dari segala kotoran, kita hapuskan noda-noda dosa yang menghitamkan hati kita, sehingga kita memasuki Ramadhan dengan hati yang bersih dan suci.

2. PERSIAPAN JASADIYAH
Tak bisa dipungkiri bahwa shoum menuntut kebugaran fisik. Bagaimana tidak, di siang hari kita menahan lapar dan haus. Jika kita tidak dalam kondisi fit maka akan terasa berat. Kemudian di malam hari aktifitas ibadah kita juga tak kalah banyak. Sholat tarawih, tadarrus, mengaji, mengkaji kitab dan amalan lain. Memang di bulan Ramadhan ini kita seharusnya memaksimalkan ibadah kita. Jangan sampai Ramadhan berlalu begitu saja tanpa kita bisa memanfaatkannya. Nah agar kita tetap mampu melaksanakan ibadah-ibadah tersebut dengan baik maka fisik kita, jasmani kita harus segar dan bugar. Untuk itu mulai perbanyak olahraga sehingga badan tetap fit. Ada anjuran juga untuk shoum sunnah. Diantara manfaatnya adalah melatih atau membiasakan fisik kita dengan kondisi shoum.

3. PERSIAPAN FIKRIYAH
Persiapan fikriyah meliputi persiapan kita mengenai ilmu shoum. Yup, al’ilmu qoblal qoul wal ‘amal, ilmu sebelum berkata dan berbuat. Kita perlu me-refresh kembali ilmu-ilmu tentang shoum di bulan Ramadhan. Dengan demikian semangat kita akan lebih terdorong untuk memaksimalkan Ramadhan. Kita akan tahu syarat dan rukun shoum, larangan-larangan ketika shoum, hal-hal yang membatalkan shoum dan lain sebagainya, sehingga kita lebih mantap dan yakin ketika kita melakukan ibadah. Jangan sampai kita beribadah hanya karena ikut-ikutan tanpa tahu dalilnya. Untuk itu perbanyak baca buku tentang Ramadhan atau cari di internet.

4. PERSIAPAN MAALIYAH / KEUANGAN
Ramadhan merupakan bulan yang istimewa. Bahkan para ulama dahulu benar-benar memfokuskan diri mengisi Ramadhan dengan ibadah. Lalu bagaimana dengan kebutuhan mereka? Mereka bekerja selama 11 bulan kemudian ketika Ramadhan tiba mereka tidak bekerja. Segala kebutuhan dipenuhi menggunakan hasil beekrja selama 11 bulan tersebut. Nah memang kenyataannya keperluan hidup di bulan Ramadhan ternyata tidak lebih kecil dari bulan-bulan lain. Tak jarang justru kebutuhan di bulan Ramadhan lebih banyak dari bulan-bulan lain. Banyaknya kebutuhan ini tentu memerlukan sumber pendanaan yang cukup. Seringkali orang yang tidak mempersiapkan secara bijak mengenai keuangan ini akan keteteran ketika memasuki bulan Ramadhan. Untuk itu perlulah kita membuat daftar pengeluaran dan sumber pendanaan yang ada dan halal.
Semoga kita termasuk orang-orang yang beruntung yang diberikan kesempatan oleh Allah SWT untuk beribadah di Bulan Ramadhan tahun ini. Dan Bulan Ramadhan kali ini semoga benar-benar menjadikan kita manusia yang bersyukur, beriman dan bertaqwa. Sudah saat nya mengatakan “say no to black campaign!!”. Allahumma balighna ramadhan….Marhaban Yaa Ramadhan!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar