Media Informasi Pemuda Peduli Dhuafa Gresik (PPDG) || Website: www.pemudapedulidhuafa.org || Facebook: Pemuda Peduli Dhuafa Gresik || Twitter: @PPD_Gresik || Instagram: Pemuda Peduli Dhuafa Gresik || Email: ppd.gresik@gmail.com || Contact Person: 0838-3199-1684 || Nomor Rekening: 0335202554 BNI a.n. Ihtami Putri Haritani || Konfirmasi Donasi di nomor telepon: 0857-3068-6830 || #SemangatBerkarya #PPDGresik

Rabu, 02 Juli 2014

Membawa Agama Dalam Perang Asemetris Politik

Kondisi Politik akhir-akhir ini semakin panas saja,tak peduli walaupun sedang berada di bulan suci tetap saja saling melempar bola panas.
Seolah Politik sebagai hal yang wajib di jalankan melebihi Agamanya sendiri. Mendewakan sang Calon pemimpin seperti.manusia tanpa cela,membela mati-matian dengan segenap kemampuan.
Hal ini sudah keterlaluan,walaupun yang melakukan memang pendukung sang Jagoan.

Namun yang membuat saya miris dan kecewa adalah adanya Ulama yang dengan entengnya mem”Fatwa” Haram apabila berbeda dengan pilihannya.
Apakah “Surga Neraka” itu miliknya ?
Setiap Fatwa berakhir dengan kewajiban umat menaatinya,apabila ada yang melanggar sudah tentu berdosa.
Bagaimana dengan Ulama lain yang bersebelahan ?
Apakah harus mengeluarkan “Fatwa” haram juga ?

Miris melihat betapa “Fatwa” harus dijual begitu murah demi kesenangan dan kepuasan golongan,mengesampingkan kepentingan Umat yang sebenarnya dalam garis terdepan soal “Fatwa”.
Dalam islan sendiri sudah diatur soal pemimpin itu,jadi untuk apa membuat keputusan yang memecah belah Umat.sehingga meninggalkan Hadist dan Qur’an yang menjadi sumber dari segala macam ilmu.
Urus saja Pesantren,jadilah negarawan yang siap mengkritisi. Jangan mau di manfaatkan untuk kepentingan golongan,masih banyak adik-adik kita yang perlu bimbingan dan nasehat dari Ulama.
Maka berilah contoh yang baik bagi mereka,jangan sekali-kali menyesatkan mereka dengan “Fatwa” anda.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar