Media Informasi Pemuda Peduli Dhuafa Gresik (PPDG) || Website: www.pemudapedulidhuafa.org || Facebook: Pemuda Peduli Dhuafa Gresik || Twitter: @PPD_Gresik || Instagram: Pemuda Peduli Dhuafa Gresik || Email: ppd.gresik@gmail.com || Contact Person: 0838-3199-1684 || Nomor Rekening: 0335202554 BNI a.n. Ihtami Putri Haritani || Konfirmasi Donasi di nomor telepon: 0857-3068-6830 || #SemangatBerkarya #PPDGresik

Jumat, 30 Agustus 2013

Dana Zakat 2.5% akan Mengentaskan Kemiskinan di Indonesia

Kita semua sudah tahu bahwa dari penghasilan kita yang kita dapatkan tiap bulan adalah bukan hanya milik kita sendiri, ada Hak kaum dhuafa didalamnya dan ada hak fakir miskin disana. Jumlahnya tidak banyak, hanya 2.5% dari seluruh penghasilan kita. Dengan jumlah yang hanya 2.5% dengan kita zakatkan tidak akan menjadikan kita miskin, kalaupun kita simpan juga tidak serta merta membuat kita langsung kaya raya. Tetapi jelas bahwa ada hak fakir miskin dalam uang yang kita terima tiap bulan.

Pendapatan perkapita kita berdasarkan pemerintah adalah sekitar Rp.30.000.000,- pertahun, jumlah yang lumayan cukup untuk menghidupi keluarga di Indonesia. Dan Agama hanya mewajibkan 2.5%, tidak lebih (kadang kita merasa berat untuk menafkahkan yang 2.5% itu). Jumlahnya padahal hanya Rp.750.000,- untuk setahun. Uang itu tidaklah banyak dibanding yang harus kita keluarkan untuk hura-hura, sekedar menelepon atau sekedar jalan-jalan. Percayalah, dengan uang yang sedikit itu akan menjadi tabungan kita di Hari Akhir setelah kematian kita. Allah SWT sudah menjanjikanya, dan tidak ada Janji Allah SWT yang tidak ditepati.

Seandainya seluruh rakyat Indonesia menafkahkan seluruhnya 2.5% dari gajinya tiap bulan, Subhanallah negeri ini pelan-pelan akan terbebas dari kemiskinan.

Kalkulasinya demikian :
1. Jumlah Pekerja, Karyawan, Wiraswasta semua berjumlah 75.000.000 orang
2. Pendapatan perkapita rata-rata adalah Rp.30.000.000,-
3. 2.5% x Rp.30.000.000 x 75.000.000 orang = Rp. 56.250.000.000.000,-

Subhanallah angka yang cukup besar saudara-saudaraku, Rp. 56.25 Trilyun. Jumlah itu sudah terbilang cukup untuk pelan-pelan mengentaskan kemiskinan di Negeri ini.

Untuk itu mari saudara-saudaraku, kita nafkahkan 2.5% dari pendapatan kita untuk Fakir Miskin sebagai tabungan kita di Hari Akhir. Salurkanlah pada badan yang terpercaya, salurkanlah pada orang-orang di sekitar kita, salurkanlah pada adik-adik kita di kampung halaman. Insyaallah dalam waktu 10 tahun, akan terjadi penurunan jumlah warga miskin di negara kita.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar